POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Kepolisian Sektor (Polsek) Modung, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur secara rutin cek ruang tahanan.
Selain pengecekan pada sel tahanan perihal kebersihan dan keamanan, petugas juga melakukan control kesehatan pada tahanan guna menjaga agar tetap sehat.
Kapolsek Modung, AKP Suwaji dalam kesempatannya mengatakan bahwa pihaknya selalu mewanti-wanti pada anggotanya agak rutin lakukan pengecekan.
“Pengecekan secara teliti, terutama pada kondisi tubuh tahanan, barang-barang tahanan. Dikhawatirkan ada barang yang dilarang untuk dibawa masuk, apalagi barang berbahaya,” katanya, Kamis (26/8/2021).
Menurutnya pengecekan harus dilakukan petugas SPKT Polsek setiap pergantian piket sebelum melakukan serah terima piket.
“Pengecekan dilakukan petugas SPKT sebagai tugas pokoknya, fungsinya untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” tandasnya. (Fathur)