POJOKSURAMADU.COM, Pamekasan-Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pamekasan memfokuskan warga binaannya terhadap kegiatan membaca. Selasa, (27/10/2020). Program tersebut sebagai upaya untuk menanamkan literasi terhadap sejumlah Narapidana.
“Antusias Warga Binaan Lapas Pamekasan tidak surut dalam belajar di perpustakaan Lapas, baik belajar langsung dari buku atau pun belajar dari sebuah pengalaman hidup,” jelas Kalapas Kelas II A Pamekasan, Hanafi.
Menurutnya, keberadaan perpustakaan di lapas kelas II A Pamekasan untuk membangun kebudayaan baru, untuk membekali para Narapidana dengan berbagai pengetahuan sebelum akhirnya kembali ke masyarakat.
“Mereka mempunyai kesempatan yang sama untuk belajar. Berbagai pengetahuan praktis dari buku memulai usaha, beternak, budi daya, misalnya, dapat bermanfaat ketika mereka kembali masyarakat dan siap berkarya,” tandasnya.
Perpustakaan Lapas merupakan hasil kerjasama lapas Pamekasan dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pamekasan. Saat ini, koleksi buku di perpustakaan tersebut sudah memiliki ribuan buku.
“Bagaimanapun mereka juga mempunyai hak yang sama, mereka hanya tersesat dan mereka bukan penjahat, jadi tugas kita mengarahkan agar mereka bisa mempunyai pengetahuan,” terangnya. (Hasibudin)