POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Dapat Anggaran Pengadaan Buku 100 Juta, DPK Bangkalan Berharap Bisa Menarik Minat Pembaca

POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan– Perpustakaan Daerah (Perpusda) Bangkalan terus berbenah. Pusat sarana ilmu pengetahuan di lingkungan kabupaten tersebut tahun ini mendapatkan kucuran dana dari APBD dua kali lipat lebih besar dibandingkan tahun 2019 lalu.

Demikian disampaikan Kepala Bidang pengeloloaan Layanan dan Pelestarian Bahan Perpustakaan Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan (DPK) Bangkalan Latifah, Jum’at (21/02/20).

Ia menyampaikan, untuk menghidupkan dan memperkaya bahan bacaan di Perpusda, pihaknya telah mengajukan pengadaan buku sebanyak 600 eksemplar. “Tahun ini kami dapat anggaran Rp 100 juta, insyaallah awal bulan Maret bukunya sudah ngisi perpusda, ” terangnya.

Menurut Latifah, anggaran APBD tahun 2019 lalu untuk pengadaan buku perpusda DPK Bangakalan tidak dapat berbuat banyak. Pasalnya, alokasi anggaran yang disediakan hanya Rp 50 juta. “Jadi hanya dapat 400 Eksemplar buku,” bebernya.

Perempuan berkacamata itu menambahkan, dengan bertambahnya 600 exemplar buku ke Perpusda tahun ini, pihaknya berharap dapat menarik dan meningkatkan minat baca di Kabupaten Bangkalan. “Mudah-mudahan bisa semakin bermanfaat, terutama untuk para pelajar,” pungkas Latifah. (Zai)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer