POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Pantau Tes SKD CPNS, Ra Latif : Rata-Rata Nilainya Bagus

POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron menyebutkan rata-rata nilainya bagus peserta tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2021. Sehingga CPNS yang lolos nantinya memenuhi kriteria dan persyaratan.

Hal tersebut disampaikan Ra Latif, sapaan akrab R Abdul Latif Amin Imron, saat memantau pelaksanaan tes SKD bagi CASN 2021 di Aula Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja, Senin (18/10/2021).

“Berdasarkan pantauan kami, di hari kelima ini, rata-rata nilainya bagus, artinya CPNS yang lolos nantinya memenuhi kriteria dan persyaratan,” terang Ra Latif seperti dikutip dari www.bangkalankab.go.id

Adapun total peserta tes SKD CPNS sebanyak 2.487 peserta, dengan rincian 2.170 peserta umum dan 317 peserta dari PPPK non guru. Dari total peserta tes CPNS umum yang diterima hanya 151 orang.

“2.170 dan yang akan lolos seleksi nanti akan di ambil 151 orang,” ujar politisi PPP ini.

Ia menambahkan, mengantisipasi adanya pihak yang tidak bertanggung jawab, Badan Kepegawaian Negara (BKN) memiliki sarana untuk mengantisipasi hal itu.

“Ini peserta kan sudah tes langsung online dan setelah selesai bisa langsung ketahuan nilainya, sementara berjalan lancar, dari pengawas alhamdulillah tidak ada keluhan artinya para peserta tertib,” ucapnya.

Selain itu, ia berharap peserta yang lolos sudah memenuhi standar uji kompetensi kepegawaian. “Peserta yang diterima nantinya sudah harus memenuhi standar kepegawaian,” tukas Ra Latif.

Sumber : www.bangkalankab.go.id

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer