POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Nahkodai FORMI, Wabub Raja’ae Ajak Warga Cintai Olahraga Tradisional

POJOKSURAMADU.COM, Pamekasan  – Wakil Bupati Pamekasan, H Raja’e secara resmi dilantik sebagai Ketua Umum Federasi Olahraga Rekreasi Tradisional Masyarakat Indonesia (FORMI) Pamekasan periode 2020-2025, di Mandhapa Agung Ronggosukowati, Pamekasan, Jawa Timur, Rabu (9/9/2020), kemarin.

Pelantikan tersebut dilakukan oleh FORMI Jawa Timur sekaligus pengukuhan pengurus Formi Pamekasan di tingkat ranting, yang disaksikan oleh Wakil Ketua DPRD Pamekasan, Sekdakab Pamekasan beserta seluruh undangan.

Raja’e berharap keberadaan FORMI bisa menjadi bagian untuk memajukan olahraga tradisional di Kabupaten Pamekasan. Salah satu hal yang menjadi target pencapaian selama lima tahun ke depan, adalah penggalian potensi para atlet hingga ke pelosok desa.

“FORMI Pamekasan harus menjadi wadah bagi para atlet untuk mengembang olahraga tradisional agar dunia olahraga kita bisa mencapai taraf kemajuan dengan banyaknya prestasi di masa yang akan datang” terangnya saat memberikan sambutan.

Selain itu, Alumni Aktivis HMI ini berharap Formi bisa bersinergi dengan Komite Olahraga Nasional (Koni) Pamekasan dalam hal pencarian para atlet. Dua lembaga itu lah, kata Raja’e yang memiliki wewenang untuk terus memajukan olahraga.

“Karena selama ini mungkin kini yang membawahi sekian banyak cabang olahraga di kabupaten ini yang bergerak dengan gesit, tetapi kemudian nanti dibeberapa tahun kedepan ada pendamping setia dari KONI Kabupaten Pamekasan yaitu FORMI kabupaten Pamekasan,” papar Raja’e.

H. Raja’e menyampaikan, bahwa ke depan misi memasyarakatkan olah raga akan dimasifkan, bahkan harus menjadi budaya sehat sehingga masyarakat gandrung akan olahraga.

“Apalagi di masa pandemi ini, sangat dianjurkan pola hidup sehat. Tentunya, dengan olah raga dan pola hidup sehat. Terimakasih atas amanat yang diberikan, mari kita majukan olahraga rekreasi di Pamekasan,” ungkapnya. (adv)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer