POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Dinkes Bangkalan Anggarkan Rp 1,9 Miliar untuk Pembebasan Lahan Rumah Sakit Tipe D

POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Adanya Perubahan Anggaran Keuangan (PAK) tahun 2020, Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangkalan menganggarkan Rp 1,9 miliar untuk pembebasan lahan pembangunan rumah sakit (RS) pratama atau tipe D di Kecamatan Blega.

Kepala Dinkes Bangkalan Sudiyo saat hearing bersama komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Darah (DPRD) Bangkalan mengatakan adanya PAK tahun 2020.

“Sudah saya sampaikan semuanya tadi bahwa PAK utamanya tahun 2020 ini Dinkes peruntukkan pada yang paling urgen,” katanya.

Menurut Yoyok sapaan akrabnya, yang paling urgen saat ini yaitu pembebasan lahan untuk pembangunan RS Pratama atau yang biasa disebut tipe D di daerah Kecamatan Blega.

Anggaran Rp 1,9 miliar tersebut kata Sudiyo diperuntukkan untuk pembebasan lahan. Sementara untuk pembangunannya akan diusulkan tahun depan.

“Tahun lalu itu dari Bantuan Keuangan (BK) Provinsi sebesar 25 M, dan mungkin ada tambahan lagi untuk kegiatan fisik. Tanah harus kita sandingkan untuk merek-reka,” imbuh Sudiyo.

Sementara fisik dan alat kesehatan, Sudiyo mengaku masih direka-reka. Baru di tahun depan akan dicarikan solusinya.

“Masih banyak jalan, kan sekarang masih Covid tidak bisa menebak-nebak. Kita masih melihat postur anggaran tahun depan,” ujarnya.

Pembebasan lahan tersebut kini ada empat lokus yang didalami tim independen fisibility study kelayakan lahan untuk ditempati rumah sakit.

Ketua komisi D DPRD Bangkalan, Nurhasan membenarkan adanya pembebasan lahan yang diperuntukkan pembangunan RS tipe D dengan anggaran Rp 1,9 miliar.

“Mudah-mudahan secepatnya fisibility study (FS) kelayakan lahan RS itu segera keluar karena dana yang dipersiapkan kurang lebih Rp 1,9 M untuk pembebasan lahan kurang lebih 10 ribu meter persegi,” tandasnya. (Fathur)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer