POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

HUT RI ke 76, Polres Bangkalan Dirikan Gerai Vaksin Untuk Warga

POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 76, Kepolisian Resort (Polres) Bangkalan, Madura Jawa Timur dirikan gerai vaksin.

Gerai vaksin dengan tema “Gerai Vaksin Merdeka Semeru” didirikan di tiga lokasi, diantaranya kantor sekretariat Pengurus Daerah Muhammadiyah, Gedung Rato Ebuh, dan Klinik Pratama Polres Bangkalan.

Kapolres Bangkalan, AKBP Alith Alarino usai melakukan pengecekan gerai vaksin mengatakan dengan didirikannya gerai vaksin, masyarakat bisa antusias melakukan vaksinasi agar hard immunity bisa tercapai.

“Saat ini, vaksinasi covid-19 terus digenjot oleh pemerintah pusat untuk sama sama berperang melawan covid-19 dan menuju indonesia normal. Jadi, saya mengajak seluruh masyarakat kabupaten Bangkalan untuk divaksin agar cita cita bersama mewujudkan Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh di hari kemerdekaan RI ke-76 bisa tercapai,” ungkapnya, Sabtu (14/8/2021).

Dirinya juga menghimbau pada masyarakat agar tidak percaya dengan berita hoax tentang vaksin, sebab vaksin bisa memperkuat imunitas tubuh dan tidak ada efek samping.

“Tidak ada efek samping apapun. Oleh karena itu, jangan percaya dengan hoax. Dengan kita ikut vaksin, kita telah menjadi pahlwan masa kini dengan ikut serta berperang melawan corona,” tandasnya. (Fathur)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer