POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Truk Elpiji Hantam Rumah di Jalan Kramat Pamekasan, Kerugian Ditaksir Puluhan Juta

POJOKSURAMADU.COM, Pamekasan-Kecelakaan tunggal kembali terjadi di jalan raya Ds. Kramat, kec. Tlanakan, kab. Pamekasan. Kali ini menimpa pengendara mobil truk Elpiji, Fathor Hasan,  Kamis (28/5/2020).

Laka tunggal yang terjadi saat hujan gerimis tersebut melibatkan truk elpiji bernopol M 9538 UA itu menabrak sebuah konter HP yang terletak di pinggir jalan.

Kasatlantas Polres Pamekasan AKP Didik Sugiarto menjelaskan, truk elpiji yang dikemudikan oleh warga Jl. Trunojoyo No.191, Pamekasan itu nyelonong hingga menabrak sebuah konter HP akibat mengalami selip.

Ia menduga kecelakaan yang mengakibatkan bagian depan konter serta rumah rusak parah tersebut terjadi akibat kondisi jalanan yang licin setelah diguyur hujan lebat.

“Truk dari arah Surabaya menuju Pamekasan, mengalami oleng akibat pengemudi diduga kurang konsentrasi. Sehingga, truk menabrak konter handphone milik Siti Maryamah dan rumah milik Sukarto,” jelasnya.

Beruntung dalam kecelakaan tersebut tidak memakan korban jiwa. Namun, kerugian material ditaksir mencapai 20 juta rupiah.

Sementara itu, Kasatlantas mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati ketika berkendara, utamanya saat hujan mengguyur. “Jangan lupa untuk tetap menggunakan masker ketika berkendara dan selalu berhati-hati di jalan,” tandasnya. (Sib/Wid)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer