POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

38 Kepala Desa Dilantik, Ini Harapan Bupati Sampang

POJOKSURAMADU.COM, Sampang – Bupati Sampang, Madura, Jawa Timur, Slamet Junaidi melantik sebanyak 38 Kepala Desa terpilih di Pendopo Trunojoyo, Kamis (23/01/2020).

Pelantikan yang ditandai dengan pengambilan sumpah dan penandatanganan tersebut menjadi awal bagi kepala desa terpilih untuk mengabdikan diri kepada masyarakat melalui dana desa yang menjadi program percepatan pembangunan.

Dalam Sambutannya Bupati Sampang, Slamet Junaidi mengatakan bahwa konsep pelantikan pada kali ini memang sengaja dibuat lebih sakral agar para Kepala Desa memiliki marwah dan kebanggaan tersendiri.

“Dulu saya ketika selesai dilantik di Grahadi tidak ada penggiringan dengan Drum Band maupun karpet merah, pengamanan kali ini juga luar biasa demi mensukseskan Pelantikan Kepala Desa,”terang dia.

Pria yang akrab disapa Jhi Idi itu meminta kepada  Kepala Desa yang telah dilantik agar dapat merangkul calon yang kalah juga untuk membangun semangat gotong royong di Desa nya masing-masing.

“Buatlah program yang bermanfaat, jangan sampai bermain-main dengan anggaran Dana Desa, niatkan ibadah dengan jabatan itu karena ada amanah yang disematkan oleh rakyat.

Ayo bangun Desa masing masing dengan Desa mandiri, saya siap untuk mendukung kepala Desa yang siap untuk membangun Desanya. “Agar Desa Desa di Sampang menjadi Desa maju dan berkembang,”Pungkas bupati (don/ah)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer