POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Bupati Bangkalan, Madura, Jawa Timur, R Abdul Latief Amin Imron gelontorkan Anggaran Pendapatan, dan Belanja Daerah (APBD) sebesar 50 milyar rupiah untuk mempercepat penanganan covid 19 di daerah setempat, Rabu (08/04/2020).
Hal itu di sampaikan oleh bupati saat selah Video Conference (Vicon) dengan Mendagri, KPK, BPK serta Polri di kantor Dinas komunikasi dan informasi (diskominfo) setempat.
Dana untuk Percepatan Penanganan Covid-19 itu bersumber dari pengalihan APBD tahun 2020 yang terdiri dari dana infrastruktur, perjalanan dinas, mamin , rapat dan termasuk dana para OPD dan Sekwan.
“Dana tersebut bersumber dari APBD yang pengalihan nya terdiri dari dana infrastruktur, perjalanan dinas, mamin, dana rapat dan pengalihan tersebut semua termasuk baik OPD dan sekwan,” terang dia.
Pria yang akrab disapa Ra Latief itu berpesan, uang miliaran tersebut dipergunakan untuk penanganan kasus corona seperti pengadaan masker dan alat pelindung diri (APD).
“Tidak boleh ada unsur kecurangan, selagi final dana tersebut kita gunakan dengan bapak untuk melakukan pencegahan dini dengan membeli masker dan APD untuk tenaga medis,” ungkapnya. (lif/wid)