POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Meski Dapat Penolakan, DLH Pastikan Pemanfaatan TPA Buluh Berlanjut

POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Meski mendapat penolakan dari warga sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Buluh, Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur Dinas Lingkungan Hidup (DLH) setempat pastikan perencanaan pemanfaatan ulang.

Hal itu diungkapkan Kepala DLH Bangkalan, Anang Yulianto bahwa pemanfaatannya nanti bukan menjadi TPA lagi, melainkan akan dijadikan Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST).

“Jadi begini mas, jadi digunakan kembali ini dalam bentuk maupun konsep yang berbeda. Jadi bukan TPA lagi tapi jadi TPST,” ungkapnya saat ditemui di kantornya, Kamis (30/9/2021).

Rencananya, lanjut Anang pada TPA di Desa Buluh untuk dijadikan TPST akan bekerjasama dengan pihak ketiga, dan dalam tahun ini akan segera dibangun gedung.

“Tahun ini kita proses pembangunan gedung, kan rencananya kita akan bekerjasama dengan pihak ketiga dalam pengelolaannya. Rencananya dari Danone,” lanjutnya.

Sementara TPA, diakui oleh Anang bahwa sudah ada perencanaan terkait hal itu. Akan tetapi untuk lokasinya masih belum ditentukan, sebab masih dilakukan uji kelayakan.

“Jadi nanti TPA bukan lagi disana (TPA Desa Buluh-Red), lokasinya masih uji kelayakan mana lahan yang tepat,” tandasnya. (Fathur)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer