POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Tahun ini, Dinas Pertanian Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (Dispertahorbun) Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur mendapatkan kuota 44.710 ton pupuk bersubsidi.
Jumlah total keseluruhan 45.710 ton tersebut terdiri dari beberapa jenis yang terdiri dari pupuk urea 20.007 ton, SP36 sebanyak 1.827 ton, ZA 6.206 ton, Hentitas 17.670.
Kasi Perencanaan Pertanian Dispertahorbun Bangkalan, Karyadinata mengatakan bahwa dibandingkan dengan tahun sebelumnya terdapat peningkatan sekitar 5 persen dari pupuk urea.
“Yang urea itu ada peningkatan sebesar 9 ratus ton, yang pada tahun kemaren hanya 19 ribu sekarang 20 ribu,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (28/1/2021).
Menurutnya ketergantungan pada pupuk urea bisa diperkecil, sebab kini sudah ada urea pupuk yang majemuk MCK yang jatahnya cukup besar.
Sedangkan jika dilihat dari presentase keseluruhan, ketersediaan pupuk tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya.
“Hanya urea saja yang meningkat, kalau keseluruhan prinsipnya tidak jauh berbeda,” tandas Karyadi. (Fathur)