POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

PPKM Mikro, Kapolres Bersama Dandim Sumenep Bagikan Masker di Pasar Lenteng

POJOKSURAMADU. COM, Sumenep – Kapolres Sumenep bersama Dandim 0827 membagikan masker di Pasar Lenteng, Kecamatan Lenteng, Sumenep, Madura Jawa timur, sebagai tindak lanjut dari Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat ( PPKM) skala mikro.

Kapolres Sumenep, AKBP Darman, mengatakan, pembagian masker itu menyisir sejumlah pedagang dan pembeli yang ada di pasar Lenteng. Ia menegaskan, saat ini kabupaten Sumenep sudah mengalami penurunan jumlah pasien yang terpapar Covid-19 sebesar 39 persen.

“Semoga kedepan tambah mengalami penurunan, dan semoga Covid-19 segera usai” terang Darman.

Darman mengaku jika pihaknya mendapatkan informasi jika di pasar lenteng masih banyak masyarakat yang tidak memakai masker. Sehingga, Ia berharap dengan kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan rasa kesadaran masyarakat terhadap pentingnya bermasker di tengah Pandemi.

“Nanti kami akan terapkan sanksi bukan hanya di sekitaran Kecamatan Kota akan tetapi juga ke daerah pinggiran. lain daripada itu, kegiatan seperti ini akan tetap kami galakkan walaupun masa PPKM telah selesai,” pungkasnya.

Sementara itu, Dandim 0827 Sumenep, Letkol Inf M Nur Cholis, mengatakan, pihaknya memberikan instruksi khusus kepada Jajarannya terkait Pandemi Covid-19. Ia meminta Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas untuk melakukan sosialisasi dan pembinaan dari tingkat RT dan mendorong ditingkat desa agar memakai masker.

“Babinsa memiliki peran dalam membina masyarakat di tingkat desa dan kelurahan agar memiliki kesadaran perihal penerapan covid-19,” paparnya. (Bambang)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer