POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

Banyak Pengunjung, Trafik Website Pemkab Sampang Naik Peringkat

POJOKSURAMADU.COM, Pamekasan – Website Sampangkab.go.id milik Kabupaten Sampang Madura Jawa Timur kini berada di peringkat 246.374 dalam skala global dan peringkat 5.062 dalam skala Indonesia berdasarkan alat ukur Alexa Traffic Rank, per pukul 18.54 Wib, (31/08/2021).

Kadis Kominfo Sampang, Amrin Hidayat mengatakan, Alexa yang platform analisis website menjadi tool wajib yang digunakan para pemasar atau pengelola situs web, tak terkecuali untuk situs milik Pemkab Sampang. Sesuai namanya, Alexa Rank adalah global ranking system yang mengukur peringkat jutaan situs web berdasarkan popularitas.

“Jadi rating suatu domain tidak bisa dilepaskan dari trafik pengunjung dalam ekosistem dalam domain tersebut,” katanya.

Menurut Amrin, situs sampangkab.go.id merupakan sebuah ekosistem layanan yang terdiri dari banyak sub domain layanan yang mempengaruhi kinerja dari domain sampangkab.go.id secara keseluruhan. Untuk menjaga ekosistem tetap hidup dan berkembang, pihaknya mengoptimalkan penyajian informasi melalui layanan daring baik yang ada di domain maupun subdomain.

Ia merinci untuk layanan informasi perkembangan COVID-19 Kabupaten Sampang bisa diakses di https://sampangkab.go.id/, dan situs https://sampangkab.go.id/infografik-covid-19-kab-sampang-hari-ini/. Adapun sebaran Covid-19 Per Desa bisa melalui
https://diskominfo.sampangkab.go.id/report-covid/, dan Info Pelaksanaan Vaksin*
https://diskominfo.sampangkab.go.id/report-vaksin/

“Dan banyak informasi dan layanan lain yang bersifat interaktif kami sajikan melalui online, karena informasi yang baik itu bukan informasi yang diberikan pada saat diminta atau dibutuhkan, tapi informasi yang disediakan untuk dapat diakses dengan mudah oleh para pengguna yang membutuhkan,” tukas Amrin.

Amrin mengaku jika penyajian data tersebut didapat dari integrasi dengan aplikasi covid-19.sampangkab.go.id melalui sistem layanan penghubung yang telah dikembangkan sejak 2019 lalu dengan url : sistem-penghubung sampangkab.go.id yang berfungsi sebagai repository API atau Application Programming Interface. Semua aplikasi yang sudah menyediakan API pada sistem penghubung tersebut dapat digunakan oleh aplikasi layanan lain seperti layanan dasbor Kabupaten Sampang dengan url dashboard.sampangkab.go.id.

“Kami lebih familiar dengan sebutan aplikasi SMART-IDI, yaitu sebuah aplikasi yang kami dedikasikan kepada Kepala Daerah atas semangat dan dukungan beliau dalam pengembangan teknologi informasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sampang,” tuturnya.

Amrin menyebutkan jika peringkat website milik Pemkab Sampang mengalami kenaikan selama 90 terakhir. Kenaikan peringkat tersebut tak lepas dari peran dari seluruh stake holder di Kabupaten Sampang. (Hasibuddin)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer