POJOKSURAMADU.COM, Bangkalan – Salah satu kiai muda asal Bangkalan, Madura, H. Hasani Zubair menilai, penunjukan Irjen Polisi Mohammad Fadil Imran menjadi Kapolda Jawa Timur merupakan keputusan yang tepat.
Ia meyakini, bahwa ditangan Kapolda Jatim yang baru ini akan membawa Jawa Timur lebih kondusif dan aman. Hal itu berdasarkan pengalaman M. Fadil Imran di bidang reserse kriminal yang selama ini ia jabat.
“Menurut saya sangat tepat karena dengan background sebagai reskrim saya rasa sangat mampu untuk bisa mengatasi hoax dan narkoba di Jawa Timur,” terang, Jumat (8/5/2020).
Pria yang juga menjabat Ketua Umum GP Ansor Bangkalan itu menilai, M. Fadil Imran merupakan sosok yang cerdas dan tegas serta memiliki keterampilan berkomunikasi dengan baik dengan beberapa kalangan termasuk dengan kiai dan ulama.
“Saya yakin dengan pengalaman Pak Kapolda yang baru ini akan membawa Jawa Timur lebih baik, beliau berpengalaman sekali di dunia kriminal, apalagi di Jawa Timur ini kan masuk tinggi,” katanya.
Ia berharap, Kapolda Jatim yang baru terus menjalin komunikasi dan kedekatan dengan Kiai dan Ulama serta Pondok Pesantren. “Untuk bisa membangun komunikasi dan kedekatan terhadap pesantren dan tokoh ulama,” ujarnya.
Ra Hasani juga menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya kepada Mantan Kapolda Jatim, Irjen Polisi Luki Hermawan atas dedikasinya yang selama untuk masyarakat Jatim.
“Saya mengucapkan selamat datang Irjen Pol M Fadil Imran di Jawa Timur semoga dengan kedatangannya dapat membawa perubahan dan ngin segar untuk Jawa Timur,” ungkap dia.
Diketahui, Irjen Polisi Mohammad Fadil Imran merupakan alumni Akademi Polisi (Akpol) angkatan tahun 199. Beberapa jabatan sudah banyak ia duduki terutama dalam bidang kriminal, seperti; Direktur Tindak Pidana (Dortipid) Siber Mabes Polri, Kasat III Dit Reskrimun Polda Metro Jaya, Wadir Reskrimun Polda Metro JayaJaya.
Selain itu, Fadil Imran juga pernah menjabat sebagai Kasubdit IV Dittipidum Bareskrim Polri, Dir Reskrimun Polda Kepri, Kapolres Metro Jakbar, Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri, Dirreskrimus Polda Metro JayaJaya dan Wadir Tipidiksus Bareskrim Polri. (lif/wid)