POJOK SURAMADU

#Inspirasi For You

Home

ic_fluent_news_28_regular Created with Sketch.

Berita

Wisata

Bisnis

Pendidikan

Keislaman

ic_fluent_phone_desktop_28_regular Created with Sketch.

Teknologi

ic_fluent_incognito_24_regular Created with Sketch.

Gaya Hidup

Sosial Media

RAM-Bangkalan: CSR PHE-WMO Tak Tepat Sasaran

POJOKSURAMAMADU.COM, Bangkalan – Ketua Rumah Aspirasi Masyarakat (RAM) Bangkalan, Qomaruddin Sanjaya menilai penyaluran CSR Pertamina Hulu Energi – West Madura Offshore (PHE-WMO) tidak tepat sasaran.

Menurutnya, penyaluran CSR migas tersebut terkesan asal-asalan tanpa melalui perencanaan. Akibatnya, CSR yang disalurkan banyak tidak dirasakan oleh masyarakat.

“Saya dan teman-teman sudah turun ke lapangan. Kami menyimpulkan memang penyaluran CSR itu terkesan tidak direncanakan sesuai dengan yang dibutuhkan masyarakat,” terang dia, Senin (18/1/2020).

Selain itu, ia melihat laporan CSR PHE-WMO tahun 2020 mencurigakan. Misalnya, pelaksanaan kegiatan pelatihan untuk kelompok tani yang menghabiskan anggaran sekitar Rp430 juta.

“Padahal ada salah satu desa di pesisir Tanjung Bumi nelayannya tidak mendapat perhatian, ada juga pusat batik di pesisir itu tidak dapat. Harusnya yang jadi prioritas nelayan di pesisir itu,” katanya.

Ia meminta penyaluran CSR tersebut transparan dan prioritaskan daerah terdampak dan penyaluran itu sesuai asas kemanfaatan masyarakat sekitar.

“Seharusnya nelayan yang didahulukan karena memang mata pencahariannya di laut,” ungkap dia.

Diberikan sebelumnya, PHE-WMO tahun 2020 menyalurkan CSR Rp2,3 Miliar untuk kegiatan CSR. Kegiatan tersebut meliputi kegiatan pelatihan, bantuan pendidikan hingga pembangunan infrastruktur pariwisata.

Namun, ada beberapa item dalam laporan itu yang diduga bermasalah, salah satunya lambatnya penyaluran CSR bak sampah untuk sembilan sekolah di Kabupaten Bangkalan.

Sementara itu, Humas PHE-WMO tidak memberikan tanggapan saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon. (Hamid)

Artikel Terkait :

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Postingan Populer